Subscribe Twitter

Pages

Translate

English French German Spain Italian Dutch
Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Minggu, 07 Agustus 2011

Preview Film Final Destination 5

Bagi anda pecinta film-film Hollywood, apalagi pecinta film yang bergenre thriller, anda pasti menunggu-nunggu kapan film Final Destination 5 diputar di bioskop. menurut kabar sih, akan rilis di bioskop bulan agustus ini, tapi kita tunggu saja.

Sebenarnya sih, kisah ini merupakan lanjutan cerita dari serial Final Destination sebelumnya. film kelima ini akan memperlihatkan sosok kematian yang sepertinya dapat muncul dimana saja lebih dari yang pernah ada sebelumnya. yah, sekedar informasi saja, saya akan menerangkan sinopsis dari film ini dan beberapa kejadian di dalamnya.


Sinopsis :

Dua puluh tahun kemudian, tepat setelah kejadian meledaknya pesawat 180 (Final Destination pertama), seorang remaja, Sam Lawton (Nicholas D’Agosto) mendapat sebuah penglihatan jika jembatan yang sedang dipijaknya akan runtuh. selama dalam perjalanan beberapa pertanda juga sudah terbaca dan dirasakan oleh Sam, namun karena Sam tidak mau merusak acara liburannya, dia akhirnya memilih diam dan mengontrol dirinya agar tidak menjadi terlihat bodoh di depan teman-temannya. Namun apa yang dirasakan oleh Sam benar terjadi. Sebelum tragedi tersebut terjadi, Sam sempat menyuruh semua orang untuk keluar. tetapi banyak sebagian dari mereka menganggap bahwa itu hanya khayalan Sam sendiri. Akhirnya kecelakaan itu terjadi dan hanya beberapa orang yang mempercayai Sam berhasil selamat.

Cerita tidak berhenti sampai disitu. grup yang berhasil lolos ini nampaknya tak akan pernah ditakdirkan untuk selamat dari kematian. Dalam perlombaan mengerikan melawan waktu, orang-orang yang selamat dalam kecelakaan itu kini dilanda ketakutan dan kebingungan untuk mencari jalan agar lolos dari agenda menakutkan sang pencabut nyawa. namun, pada akhirnya mereka semua juga meninggal dengan cara yang lebih mengenaskan.

Film Final Destination ini digarap oleh beberapa orang yang hebat di balik layar, yaitu Steven Quale, sutradara terkenal yang berhasil menyutradarai beberapa film seperti Avatar dan Titanic. dan jalan ceritanya sendiri dibuat oleh Eric Heisserer yang juga berhasil dalam film Nightmare On Elm Street. ini semua menjadikan jaminan untuk para penonton untuk tidak akan kecewa.

0 komentar:

Posting Komentar